Showing posts with label home design. Show all posts
Showing posts with label home design. Show all posts

Friday, August 23, 2024

Model Rumah Spanyol Klasik, Inilah Ciri-Ciri Khasnya!

Apakah Anda berencana untuk membangun rumah? Atau, ingin merenovasi total rumah Anda? Jika iya, maka Anda memerlukan beberapa referensi model rumah. Salah satu model rumah yang mungkin bisa jadi pertimbangan Anda, yakni model rumah Spanyol klasik. Model rumah satu ini bisa jadi pilihan yang tepat untuk Anda yang ingin desain hunian mewah.

Model rumah Spanyol klasik banyak ditemukan terutama di negara bagian barat Amerika Serikat. Rumah-rumah bergaya Spanyol sangat dipengaruhi oleh gaya Mediterania. Jika Anda tertarik dengan rumah bergaya Spanyol, berikut ciri-ciri rumah bergaya Spanyol yang perlu Anda ketahui. Simak!

1. Menggunakan Warna Basic Pada Bagian Eksterior Rumah

Photo: Emily Followill / bhg.com

Bagian depan rumah dengan gaya ini sangatlah bagus. Ketika diperhatikan, rumah tersebut mempunyai konsep rumah yang megah, tetapi tetap terlihat minimalis. Di negara asalnya, rumah dengan model ini terus mengalami perkembangan dan tidak ketinggalan zaman.

Bagian fasad rumah bergaya Spanyol seringnya menggunakan warna-warna basic, seperti putih, krem, soft brown , atau soft grey . Dan, yang paling terlihat dari bagian depan rumah yaitu penggunaan atap terakota, dinding plesteran atau stucco wall , dan aksen iron.

2. Memiliki Desain Teras Rumah yang Unik

Design: JHill Interior. Inc / jhillinteriors.com

Pada bagian terasnya, tentu saja mempunyai gaya yang berbeda jika dibandingkan dengan kebanyakan teras rumah di Indonesia. Model teras rumah bergaya Spanyol terbilang sangat unik dan menarik, karena diberikan tambahan unsur berupa ornamen tumbuhan dan batu-batuan untuk pelengkap dekorasinya.

Rumah dengan desain ini dilengkapi pula dengan penggunaan gerbang utama yang memiliki bentuk lengkungan ( round arches ).

3. Menekankan Prinsip Simetri dan Keteraturan

Photo: Ed Gohlich / bhg.com

Rumah bergaya Spanyol sangat menekankan prinsip simetri dan keteraturan saat mendekorasi bagian dalam rumah. Maka dari itu, dekorasi pada rumah bergaya ini pastinya dibuat simetri. Misalnya saja, memasang sepasang lampu sconce di kanan dan kiri, sepasang tanaman hijau di bagian kanan dan kiri, atau satu set kursi santai di teras rumah.

4. Memiliki Banyak Area Outdoor

Design: Stocker Hoestery Montenegro / shmarchitects.com

Ciri khas lainnya dari rumah bergaya Spanyol yakni memiliki banyak area outdoor , seperti teras, patio, balkon, taman, atrium, atau courtyards . Area-area terbuka di seluruh rumah ini dimaksudkan agar pemilik rumah dan tamu yang datang bisa bersantai dan menikmati keindahan alam. Jika diperhatikan, model rumah Spanyol umumnya sangat menonjolkan nuansa alam pada hunian. Untuk itu, beberapa tanaman hias juga mungkin terlihat di beberapa sudut di dalam rumah.

5. Furniture

Untuk semakin menonjolkan kesan model rumah bergaya Spanyol, Anda bisa menggunakan furnitur kayu yang simple, natural, dan warm yang dipadukan dengan aksen warna cerah, seperti kuning, merah muda, oranye, biru, dan hijau. Warna-warna cerah tersebut berfungsi sebagai pop up color di dalam rumah.

6. Model Pintu Rumah

designideasai.com

Bagian pintu pada model rumah Spanyol klasik ini mempunyai ciri khas, yakni bentuk pintu melengkung ( round arches ). Pintu dengan bentuk melengkung tersebut dapat membuat desain rumah tampak berbeda.

7. Material Lantai Rumah

Tidak hanya pada bagian atap rumah saja, material lantai rumah bergaya Spanyol juga seringnya terbuat dari tanah liat berwarna merah, akan semakin menguatkan kesan hangat khas Spanyol klasik.

8. Aksesori Tambahan

Sebagai aksesoris tambahan yang bisa mempercantik dekorasi interior rumah, Anda bisa menambahkan dekorasi lilin dan lukisan pemandangan alam, yang akan semakin menonjolkan nuansa model rumah bergaya Spanyol. Tak hanya pada bagian eksterior rumah, Anda juga bisa menambahkan iron aksen pada bagian dalam rumah. Untuk sentuhan akhirnya, Anda juga bisa menambahkan tanaman hias indoor yang bisa membuat rumah terasa lebih hidup dan fresh.

Penggunaan keramik motif pada di beberapa bagian dinding rumah atau pada permukaan meja adalah cara terbaik untuk semakin menonjolkan nuansa Spanyol klasik.

Itulah tadi beberapa ciri-ciri model rumah Spanyol klasik yang bisa Anda jadikan sebagai referensi dan inspirasi ketika ingin membangun rumah bergaya Spanyol.

Tentunya, model rumah Spanyol klasik ini akan membuat rumah terlihat unik dan menarik. Gimana, tertarik untuk membangun rumah dengan gaya ini?

(Teks: Calvin)

Wednesday, May 8, 2024

Punya Tiga Anak Masih Kecil, Intip Tips Arumi Bachsin Ketika Memilih Cat untuk Rumahnya

Auto News - Setiap keluarga tentu menginginkan rumah yang nyaman untuk ditinggali.

Apalagi setelah sibuk beraktivitas seharian, rumah menjadi satu-satunya tempat untuk beristirahat sambil menikmati berbagai momen manis.

Supaya bisa menciptakan rumah yang nyaman, salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah memilih cat dinding hunian.

Memang banyak sekali pilihan cat dinding hunian dengan masing-masing manfaatnya di pasaran.

Namun sayangnya, kebanyakan orang yang hanya memikirkan estetika warnanya saja tanpa memikirkan perawatannya dan keamanannya untuk anak.

Belum lagi, jika anak-anak berusia masih kecil dan aktif bermain.

Sehingga, dinding rumah menjadi mudah kotor dan terkena noda.

Bahkan, dinding rumah bisa jadi berjamur serta rawan kuman dan bakteri.

Hal-hal ini tentunya dapat menghambat tumbuh kembang anak yang optimal.

Inilah yang menjadi kekhawatiran Arumi Bachsin selaku ibu tiga anak.

Berikut tips-tips memilih cat rumah yang tepat agar tetap bisa mendukung aktivitas anak dari Arumi Bachsin.

Tips Memilih Cat Rumah yang Tepat

1. Pilih Warna yang Dapat Mendukung Aktivitas Anak

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, Arumi memiliki tiga anak yang usianya masih kecil.

Dirinya bahkan paham kalau kebutuhan aktivitas anak-anaknya sangat penting untuk tumbuh kembangnya.

"Jadi, hal pertama itu adalah memikirkan warnanya mau seperti apa," kata Arumi dalam acara peluncuran #IndonesiaPakaiCatylac, Selasa (7/5/2024).

"Bukan hanya memikirkan estetikanya saja, tapi juga harus bikin anak-anak semangat dan sering berimajinasi," lanjutnya.

Untuk warna cat dinding, biasanya istri Emil Dardak ini mencari berbagai inspirasi dari media sosial.

Bahkan, kerap berkonsultasi dengan ayahnya yang adalah seorang arsitek.

Selain itu, bisa juga mencari inspirasi cat warna dinding rumah melalui katalog rumah sehingga dapat diwujudkan ke dalam rumah masing-masing.

2. Cari Tahu Manfaat yang Ditawarkan Cat

Bagi Arumi, menjaga kesehatan keluarga terutama anak-anak adalah hal yang sangat penting.

"Jadi kalau bisa, pilihlah cat dengan teknologi anti lumut, anti jamur, serta anti bakteri," sebutnya tegas.

Pasalnya, dinding rumah adalah salah satu benda yang paling rentan berlumut, berjamur, bahkan ditumbuhi kuman dan bakteri.

Terutama, jika tinggal di lingkungan rumah yang lembab dan memiliki sirkulasi udara yang kurang baik.

Selain itu, karena anak-anak Arumi senang beraktivitas di dalam rumah, termasuk mencoret-coret dinding, dirinya juga menambahkan untuk mencari cat dinding yang bisa dibersihkan dengan mudah.

3. Bandingkan dari Segi Harga

Terakhir, jika sudah menemukan cat yang diinginkan, jangan lupa untuk membuat perbandingan.

"Karena kalau kita bisa dapat yang lebih terjangkau dengan kualitas bagus, kenapa gak?" ucap Arumi sambil tertawa.

Selain itu, pengeluaran juga lebih kecil sehingga bisa menghemat budget rumah tangga.

Dulux Catylac Luncurkan #IndonesiaPakaiCatylac

Dalam rangka menyambut Hari Keluarga Internasional pada 15 Mei mendatang, PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia), melalui produk Dulux Catylac, meluncurkan #IndonesiaPakaiCatylac.

Melalui kampanye ini, Dulux Catylac ingin mengajak konsumen memilih produk cat yang sesuai dengan kebutuhan keluarga Indonesia.

Diantaranya, cat yang berkualitas dan menyediakan pilihan warna-warni memukau, memiliki manfaat lebih (mudah dibersihkan, anti bakteri, anti jamur, dan anti lumut), serta harga terjangkau.

"Kami memahami arti penting keluarga sebagai salah satu support system penting yang senantiasa memberikan dukungan dan menerima dengan hangat setiap kali kita pulang," ungkap Yudhy Aryanto selaku Country Commercial Head PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia).

Menurut Yudhy, keluarga seperti sebuah rumah, yang bukan hanya sekedar bangunan fisik, melainkan tempat dimana kita berbagi kisah hidup dan momen manis kebersamaan.

"Oleh karena itu, penting untuk menciptakan suasana hunian yang hangat dan menyenangkan, salah satunya melalui pemilihan produk cat dinding berkualitas yang aman dan memiliki manfaat lebih seperti cat Dulux Catylac," lanjut Yudhy menyampaikan.

Head of Marketing PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia) Niluh Putu Ayu Setiawati menambahkan, dengan pemilihan cat dinding yang tepat, kita dapat menciptakan lingkungan hunian yang sehat, aman, nyaman dan menginspirasi bagi keluarga di rumah.

"Melalui #IndonesiaPakaiCatylac, kami mengajak konsumen untuk memilih dan menggunakan cat dinding yang aman dengan manfaat lebih seperti mudah dibersihkan, anti bakteri, anti jamur dan anti lumut sehingga menjaga rumah tetap sehat.

Dulux Catylac juga menghadirkan warna-warna inspiratif yang dapat diaplikasikan di rumah di seluruh Indonesia, dengan kualitas terbaik dari Dulux, namun harga terjangkau," katanya menjelaskan.

Pada peluncuran #IndonesiaPakaiCatylac juga diperkenalkan jingle baru Dulux Catylac berjudul 'Indonesia Pakai Catylac'.

Jingle ini dibuat dengan irama yang mengikuti tren saat ini, tapi juga masih membawa unsur-unsur melodi yang lekat atau sangat dikenal di telinga masyarakat Indonesia.

Sehingga, lebih mudah dinyanyikan, diingat juga diharapkan membawa semangat ketika mendengarkan jingle ini.

Saturday, April 6, 2024

Cara Alami Mengharumkan Ruang Tamu, Pakai Bahan-bahan di Dapur

Auto News - Menjelang hari raya Idul Fitri, banyak orang sudah melakukan persiapan.

Termasuk membersihkan rumah agar bisa bersih dan nyaman saat tamu atau kerabat keluarga datang berkunjung.

Pembersihan dapat berupa membersihkan permukaan barang dari debu dan noda hingga menghilangkan bau tak sedap di dalam ruangan.

Lebih lanjut juga bisa dengan mengharumkan ruangan dengan pewangi.

Memberikan aroma yang menyegarkan di dalam rumah terbukti dapat meningkatkan suasana hati seseorang di dalamnya.

Namun penghilang bau komersial mengandung bahan kimia beracun dan bukan pilihan ekonomis yang cerdas bagi banyak pemilik rumah.

Nah, Anda bisa menggantinya dengan bahan alami yang lebih aman dan ekonomis.

Banyak bahan di dapur yang dapat memberikan aroma nyaman di rumah seperti berikut. Yuk simak!

Pengharum Ruangan dari Bahan Alami

Anda dapat membuat penetral bau alami buatan sendiri yang tidak akan memenuhi rumah dengan bahan kimia yang keras dan residu beracun, seperti berikut ini.

1. Lemon

Untuk menjaga rumah Anda bebas dari bau, menggunakan lemon membuat ruangan memiliki bau yang segar.

Caranya, letakkan beberapa potongan lemon ke tempat pembuangan sampah yang bau dan biarkan selama beberapa detik. Irisan lemon dapat membersihkan tempat pembuangan sampah dan menghilangkan bau yang tidak sedap.

Atau rebus beberapa irisan lemon dalam panci berisi air. Biarkan lemon dan air mendidih hingga kering untuk menghilangkan bau masakan di udara.

2. Kayu manis

Menggunakan kayu manis untuk menghilangkan bau dari udara juga membuat rumah Anda berbau harum.

Bungkus beberapa batang kayu manis dalam aluminium foil dan letakkan di atas loyang.

Kemudian masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya pada suhu 160 derajat celcius selama 15 hingga 20 menit.

Selanjutnya, matikan oven dan keluarkan loyang dari oven. Biarkan pintu oven terbuka sampai benar-benar dingin untuk mengisi rumah Anda dengan aroma pedas dan menghilangkan bau.

3. Vanilla

Anda juga bisa menghilangkan bau tidak sedap dari udara dan ganti dengan aroma segar menggunakan vanilla.

Rendam beberapa bola kapas dalam ekstrak vanilla murni dan taruh di atas piring atau mangkuk kecil.

Tempatkan piring atau mangkuk di sekitar area untuk menghilangkan bau dari rumah.

Tambahkan beberapa tetes vanilla ke kaleng cat terbuka untuk membantu menetralisir bau cat yang menyengat.

Info: Seberapa sering harus membersihkan dan menyingkirkan debu di ruangan rumah?

Debu ada di mana-mana dan tidak ada waktu khusus untuk mengendap.

Idealnya, kamu harus menyedot debu di permadani dan karpet, kemudian mengelap furnitur setiap hari.

Jika tidak punya waktu atau energi untuk membersihkan ruangan rumah setiap hari, mengelap permukaan beberapa kali seminggu juga bisa dilakukan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 7 Bahan Alami yang Dapat Menjadi Pengharum Ruangan